BUKU: INSPIRASI DAN SPIRIT FUTSAL

Satu lagi buku tentang futsal dibuat untuk menambah perbendaharaan koleksi pustaka Anda tentang olahraga futsal. Kali ini Penerbit Raih Asa Sukses bekerjasama dengan Justin Lhaksana (Pelatih Futsal dan Komentator Olahraga) dan Ishak H. Pardosi (Penulis) membuat sebuah buku berjudul Inspirasi dan Spirit Futsal.

Buku dengan tebal 124 halaman ini mengangkat sisi yang berbeda dari olahraga futsal. Gaya penulisan yang tidak terkesan menggurui dan lebih relaks disuguhkan penulis dengan baik. Lihat saja judul-judul bab per bab yang terkesan lebih dinamis. Seperti Bab 1 Gaya Hidup Yang Prestise, (2) Futsal Bermain si Bola Bundar, (3) Kala Berlaga di Arena Futsal, (4) Teknik Permainan Sang Juara, (5) Semangat Merebut Kemenangan, dan (6) Futsal Membawa Berkah.

Buku ini menceritakan bahwa Futsal adalah cabang olahraga yang dinamis dan sangat relaks namun prestisius untuk dilakukan. Ditambah dengan foto-foto berwarna dan hitam putih membuat buku ini menjadi menarik untuk dibaca. Foto-foto mengenai keberadaan futsal sebagai cabang olahraga yang dilakukan pada level nasional sampai dengan internasional ditampilkan dengan baik. Menyatakan secara tidak langsung futsal adalah cabang olahraga yang memang mendunia saat ini.

Anda bisa mendapatkan buku Inspirasi dan Spirit futsal di toko-toko buka terdekat anda. Semoga dengan bertambahnya koleksi buku ini di perpustakaan pribadi anda membuat anda menjadi tertarik mendalami Futsal dan mendapatkan inspirasi untuk membuat perkembangan futsal di tanah air menjadi lebih baik.


ISBN: 979-013-065-1
Pengarang : JUSTIN LHAKSANA DAN ISHAK H PARDOSI
Penerbit : RAS
Tahun Terbit : 2008
Berat : 0.30 kg
Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment