Dana BOS Disunat, Mutu Pendidikan di Tobasa Menurun

Kualitas pendidikan di Tobasa mengalami penurunan. Hal itu dipicu oleh penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sering disunat oknum-oknum tertentu. Ke depan, ulah kotor seperti itu diharapkan tidak lagi diulangi. 

Penegasan itu disampaikan Bupati Tobasa Darwin Siagian dalam Musrenbang Kabupaten, pertengahan Maret 2016. Berdasarkan hasil evaluasi Darwin, ditemukan bahwa mutu pendidikan di Tobasa sudah jauh menurun dibanding daerah lain. Sehingga pendidikan di Tobasa yang dulunya sangat dikenal dan selalu siap berkompetisi, kini tinggal kenangan.

”Masukan dari masyarakat sudah banyak saya tampung. Maka jangan lagi ada pemotongan dana BOS dan segera selesaikan usulan kenaikan pangkat guru, yang tertunda,” tukasnya.
Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment